BASISBERITA.COM, Manado – Empat birokrat Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama atau eselon II Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut) memiliki jabatan baru. Setelah dilantik Gubernur Olly Dondokambey, Selasa (8/8/2023) di Ruang CJ Rantung Kantor Gubernur Sulut.
Keempat pejabat eselon II itu, yakni
- Lukman Lapadengan dari Kepala Biro Perekonomian Setdaprov Sulut menjadi Kepala Biro Administrasi Pembangunan Setdaprov Sulut.
- Immanuel Makahanap (Mantan Kepala Biro Pembangunan menjadi Kepala Biro Organisasi Setdaprov Sulut).
- Alex Wattimena (Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Daerah Sulut kini Kepala Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan Sulut.
- Christodharma Sondakh (Mantan Kepala Biro Organisasi Setdaprov Sulut ini kini mengemban tugas baru sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil).
Selain eselon II, pelantikan dan pengambilan sumpah/janji ini juga dilakukan kepada sejumlah pejabat administrator dan pengawas.
Di kesempatan ini juga diserahka surat perintah Pelaksana Tugas (Plt) kepada: Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Daerah Darwin Muslim, Kepala Biro Perekonimian Reza Dotulong.
Dalam arahannya, Gubernur Olly mengatakan rolling maupun promosi ini merupakan bagian dalam meningkatkan kinerja Pemprov Sulut.
“Suatu hal yang perlu kita lakukan agar kaderisasi kepada seluruh ASN bisa berjalan,” ujar gubernur.
Olly pun mengingatkan terkait dengan sinergitas kepada seluruh ASN.
“Mudah-mudahan apa yang kita putuskan hari ini untuk melakukan rolling maupun promosi bisa jalankan dengan tugas yang baru. Sehingga kolaborasi seluruh ASN, dinas masing-masing menjadi tempat seluruh komponen di Pemprov Sulut harus terus kolaborasi,” terangnya.
“Karena kaitannya selalu ada. Nanti koordinasi dengan asisten,” sambungnya.
Gubernur pilihan rakyat Sulut ini juga menambahkan menjadi abdi negara harus menjalankan tugas untuk melayani masyarakat.
“Sudah menjadi tugas pilihan kita menjadi ASN, melayani masyarakat. Itu tujuan akhir kita. Jangan berpikir macam-macam, bagaimana masyarakat bisa terlayani dengan hal-hal yang diinginkan masyarakat,” tukasnya.
Pada pelantikan ini, Gubernur Olly didampingi Wakil Gubernur Steven Kandouw, Sekretaris Daerah Provinsi Sulut Steve Kepel. Serta dihadiri pejabat teras Pemprov Sulut.(sco)