BASISBERITA.COM, Manado – Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia Prof DR KH Ma’ruf Amin memberi Tausiyah Ramadhan usai melaksanakan Salat Isya berjamaah di Masjid Agung Awwal Fathul Mubien, Kampung Islam, Kelurahan Tuminting, Kota Manado, Rabu (3/4/2024).
Dikatakan Wapres Ma’ruf Amin, orang-orang yang berpuasa harus berjuang dan berjihad untuk mengendalikan hawa nafsu, termasuk nafsu kekuasaan untuk menjadi pemimpin.
“Puasa itu belajar menahan hawa nafsu, nafsu makan, nafsu harta, nafsu kekuasaan, nafsu menjadi pemimpin,” katanya.
“Nafsu yang sangat sulit diobati cinta terhadap kepemimpinan,” sambungnya.
Ma’ruf Amin menjelaskan banyak hikmah saat menjalankan ibadah puasa di bulan ramadhan, hal ini sesuai dengan syariat agama Islam.
Ia mengajak jemaah Masjid Agung Awwal Fathul Mubien untuk berlomba-lomba dalam berbuat kebaikan, terutama memberi makan orang-orang yang tengah menjalankan ibadah puasa.
“Puasa ini hikmahnya banyak sekali, ajaran agama, syariat itu bangunannya, pondasinya dibangun di atas hikmah-hikmah. Syariat itu semuanya adil, semuanya maslahat. Siapa yang memberi makan orang puasa ia dapat pahala seperti orang yang puasa,” ajaknya.
Adapun kunjungan kerja Ma’ruf Amin ke Sulut ini menghadiri beberapa kegiatan. Di antaranya, pada Kamis (4/4/2024) esok, di Hotel Four Points Manado, Wapres rencananya menghadiri Acara Puncak Road To Fesyar (RTF) 2024, yang dirangkaikan dengan Pengukuhan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Sulut.
Saat tiba di Bandara Sam Ratulangi Manado, Rabu (3/4/2024), Wapres yang mengenakan setelan batik bersama istri, disambut Gubernur Sulut Olly Dondokambey bersama Ketua TP-PKK Rita Dondokambey-Tamuntuan dan jajaran Forkopimda Sulut.(sco/*)