Pemerintahan

Kepala Bapenda Sulut Terus Monitoring Pelayanan Samsat

BASISBERITA.COM, Manado – Pelayanan bagi wajib pajak kendaraan bermotor harus dioptimalkan. Demikian yang disampaikan Kepala Badan Pendapatan Daerah Sulawesi Utara (Sulut) June Silangen usai memantau pelayanan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap atau Samsat di Minahasa Tenggara (Mitra) dan Samsat Pembantu Tutuyan Bolaang Mongondow Timur (Botlim), Rabu (24/4/2024).

“Pelayanan itu nomor satu agar wajib pajak senang melakukan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor di Samsat,” ujar Silangen.

Ia pun mengaku dirinya melakukan monitoring ke Samsat Mitra dan Boltim untuk melihat secara langsung pelayanannya.

“Monitoring yang dilakukan ini untuk melihat penerapan pelayanan kesamsatan, dan juga koordinasi layanan SAMSAT BSG Belang di Kantor Bank SulutGo Cabang Ratahan,” ungkapnya.

Silangen mengatakan penerapan pelayanan prima di Samsat merupakan keharusan yang terus dievaluasi.

“Kita terus lakukan evaluasi, agar supaya pelayanan kesamsatan kepada masyarakat dapat terus terlaksana dengan baik sebagaimana yang diharapkan,” tutur Silangen.

Dirinya pun mengimbau masyarakat yang belum membayar pajak kendaraan bermotor untuk secepatnya melunasi kewajibannya tersebut.

“Kalai lunas pajak, pastinya aman dan nyaman saat berkendara. Membayar pajak juga berkontribusi bagi pembangunan daerah Sulawesi Utara,” tukas pria berkacamata ini.(sco)

Baca Juga

Kemendagri Gelar Rakor Bersama Pemprov Papua Tengah Maksimalkan Roda Pemerintahan

Basis Berita

Penuhi Panggilan Polda Sulut, Manumpil Siap Beri Klarifikasi Terkait Talaud

Basis Berita

Pemkab Minsel Terbaik Kedua se-Sulut Dalam MCP-KPK Tahun 2022

Basis Berita