Pemerintahan

Najwa Shihab Puji Perubahan Sulut Dipimpin OD-SK

BASISBERITA.COM, Manado – Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) alami kemajuan selama dipimpin Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (OD-SK), selang 10 tahun kepemimpinan.

Kekaguman tersebut dialamatkan langsung jurnalis senior Najwa Shihab dalam acara Mata Najwa langsung dari Lapangan Kantor Gubernur Sulut, pada Sabtu (14/9/2024) malam.

“Saya ke Manado terakhir 10 tahun lalu. Kali ini saya kembali, dan ada banyak sekali perubahan, senang sekali,” ungkap Najwa di hadapan Gubernur Olly Dondokambey, serta disaksikan Wakil Gubernur Steven Kandouw dan Sekretaris Daerah Provinsi Sulut Steve Kepel serta masyarakat Sulut yang datang langsung menyaksikan acara bertajuk “Dari Manado: Cinta untuk Negeri” tersebut.

Pada acara tersebut, Mba Nana sebutan akrab Najwa Shihab ikut menanyakan tempat yang romantis di Kota Manado kepada Gubernur Olly Dondokamey. Olly pun menjawabnya semua tempat romantis apabila berada dengan orang yang dikasihi.

Tak ketinggalan, Najwa ikut menanyakan mengenai persepsi bahwa ‘politik kotor’. Olly memberikan penjelasan bahwa baik buruknya politik sangat tergantung pada pelaku politik itu sendiri.

“Saya menulis tentang itu, ada salah satu buku saya yang judulnya ‘Menjawab Panggilan’. Di situ dijelaskan tentang pentingnya berpolitik untuk membangun sebuah daerah. Politik itu kotor karena orangnya,” tegas Olly yang telah menjabat selama dua periode ini seraya menyebut lewat jalur politik, kebijakan untuk pembangunan daerah terlaksana.

Selain Olly, dalam Mata Najwa on stage ini juga dihadirkan Komika dan Politisi Mongol, Penyanyi Novia Bachmid, serta Mantan Atlet Bulutangkis Greysia Polii.

Diketahui, acara tersebut merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUt) ke-60 Provinsi Sulut.(sco/*)

Baca Juga

Lepas Kontingen Pornas KORPRI Sulut, Sekdaprov Steve Kepel Minta Raih Kemenangan dengan Cara Benar

Basis Berita

Gubernur Olly Dondokambey bakal Terima PPKM Award

Basis Berita

Berbagai Lomba Disiapkan pada Pertemuan Raya dan Konas ke-XVI FK-P/KB PGI, Technical Meeting 26 Agustus 2023

Basis Berita