Pemerintahan Pendidikan

Teladani Perempuan Hebat, Jeand’arc Senduk-Karundeng Apresiasi Tinoor Satu Gelar Pawai Meriahkan Hari Kartini

BASISBERITA.COM, Tomohon – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Tomohon drg Jeand’arc Senduk-Karundeng mengapresiasi Kelurahan Tinoor Satu Kecamatan Tomohon Utara yang menggelar pawai keliling dalam rangka memperingati Hari Kartini, pada Minggu (21/4/2024).

“Kegiatan ini sangat luar biasa. Atas nama Pak Walikota Caroll Senduk, saya menyampaikan apresiasi yang tinggi tentunya kepada seluruh perangkat kelurahan yang boleh menginisiasi kegiatan ini. Apresiasi khusus juga saya sampaikan kepada Pak Lurah Kelurahan Tinoor Satu yang turut mensupport penuh pawai keliling ini dalam rangka memeriahkan Hari Kartini tahun 2024 saat ini,” ucapnya saat memberikan sambutan sebelum melepas peserta pawai.

Ia menambahkan, selain RA Kartini, ada juga sosok pahlawan nasional asal Sulawesi Utara (Sulut), yang tak kalah hebat yakni Walanda Maramis.

“Tentunya torang ini akan meneladani perempuan-perempuan hebat ini. Dan ibu-ibu semua ini adalah perempuan hebat. Jadi kita tunjukan kehebatan ini dengan sikap kita, baik di rumah, di mana saja. Bahwa kita ini pantas untuk diteladani,” tutur istri Walikota Tomohon Caroll Senduk inj

Teladan yang patut dicontohi, lanjut dia, adalah lewat perkataan dan pikiran hingga prestasi.

“Perkataan kita, buah pikiran kita dan semua prestasi yang bisa kita berikan. Kalau dalam bahasa alkitab, torang musti menghasilkan buah yang baik. Jadi, mari kita sama-sama, Kartini-Kartini masa kini. Dan Walanda Maramis masa kini, kita bangun Kota Tomohon sehingga Tomohon semakin hebat,” tukasnya.

Adapun para peserta pawai terdiri dari ibu-ibu dan anak-anak ini diambil dari dari setiap perwakilan yang ada di lingkungan masing-masing. Mereka mengikuti pawai dengan mengambil start dan finish di depan kantor Kelurahan Tinoor Satu.

Kegiatan untuk menghormati dan mengenang jasa-jasa Pahlawan Nasional RA Kartini, sosok wanita yang telah memperjuangkan emansipasi wanita demi memajukan kualitas perempuan Indonesia itu sangat antusias diikuti para peserta pawai.

Sepanjang jalan yang dilalui, ibu-ibu dan anak-anak terlihat semangat dan antusias. Masyarakat yang menonton iring-iringan pawai keliling juga tampak gembira dan antusias.

Kegiatan ini turut dihadiri, di antaranya Camat Tomohon Utara Ricky Supit, Ketua DWP Kecamatan Tomohon Utara Anitha Supit-Rotinsulu.(*)

Baca Juga

Kunjungi Jepang, Wagub Steven Kandouw Beberkan Peluang Investasi di Sulut

Basis Berita

Dies Natalis ke-62, Wagub Steven Kandouw Sebut Unsrat Patut Berbangga

Basis Berita

KAGAMA Manado Sambut Baik Jemmy Kumendong Menjadi Penjabat Bupati Minahasa

Basis Berita